Trik Sulap Matematika Ala Joe Sandy - Math Magic Tricks Ala Joe Sandy

Effects : Anda bisa membuat prediksi 5 baris penjumlahan saat baris pertama baru selesai ditulis. Baris angka-angka di baris ke-1, 2, dan 4 ditulis secara acak oleh orang lain, sedangkan anda menulis angka-angka di baris ke-3 dan ke-5

Prosedur :
1.       Minta seorang penonton untuk maju dan menentukan berapa digit angka yang akan digunakan dalam permainan (mulai dari 2 digit hingga tak terhingga). Misalkan, penonton memilih 5 digit angka. Katakan bahwa anda dan sang sukarelawan akan bermain dengan 5 baris penjumlahan.
2.       Suruh sang sukarelawan menulis 5 digit angka secara acak. Setelah selesai, katakan bahwa anda mampu memprediksi hasil penjumlahan, walaupun belum semua baris ditulis.

*Cara membuat prediksi*
-Jika angka terakhir pada baris pertama lebih besar dari 1, maka kurangi digit terakhir dengan 2, dan tulis angka 2 di depan digit pertama. Contoh, sukarelawan menulis 56743 maka prediksi yang anda buat adalah 256741

-Jika angka terakhir pada baris pertama lebih kecil dari 2, maka kurangi digit terakhir dengan 2, kurangi digit kedua dari belakang dengan 1, dan tulis angka 2 di depan digit pertama. Contoh, sukarelawan menulis 56470, maka prediksinya adalah 256468. Jika sukarelawan menulis 56471, maka prediksinya adalah 256469.
Tulis hasil prediksi dan masukkan ke selembar amplop.

         3.   Minta orang lain menuliskan lagi 5 digit angka di bawah baris pertama. Misal orang tersebut menulis 87069.

4.       Sekarang, anda akan menulis angka di baris ketiga. Yang harus anda cermati adalah angka di baris kedua. Anda harus menuliskan angka-angka di baris ketiga yang apabila per digitnya dijumlahkan dengan angka-angka di baris kedua hasilnya 9. Contoh, baris kedua angkanya 87069. Maka di baris ketiga anda menulis 12930.

5.       Minta lagi orang lain untuk menulis lima digit angka di baris keempat. Misal, orang itu menulis 97438.

6.       Katakan bahwa anda akan menulis 5 digit angka di baris kelima (terakhir). Prinsipnya sama, yang harus anda cermati adalah angka di baris keempat. Anda harus menuliskan angka-angka di baris kelima yang apabila per digitnya dijumlahkan dengan angka-angka di baris keempat hasilnya 9. Contoh, baris kedua angkanya 97438, maka di baris kelima anda menulis 02561.

7.       Minta penonton lain menghitung kelima baris penjumlahan. Suruh ia menuliskan hasilnya, dan bukalah prediksi anda di dalam amplop. Hasilnya pasti sama!

8.       Di akhir permainan anda bisa berkata, "Ada 3 kemungkinan yang membuat saya bisa menciptakan prediksi ini. Kemungkinan pertama, saya bisa berhitung dengan sangat cepat, sedangkan kemungkinan kedua adalah saya bisa meramalkan masa depan. Kemungkinan ketiga, saya bisa menghitung dengan sangat cepat dan meramalkan masa depan!"

Lihat gambar agar lebih jelas!



ENGLISH

Effects : You can make a prediction of 5 lines when the first line of the new addition was completed . Line numbers in the line 1 , 2 , and 4 randomly written by someone else , while you write the numbers in the 3rd row and 5th


procedure :
1 . Ask a spectator to come forward and determine how digit number that will be used in the game ( ranging from 2 digits up to infinity ) . For example , the audience choose a 5 digit number . Say that you and the volunteers would play with 5 rows sum .
2 . Tell the volunteer to write 5 -digit random numbers . When finished , say that you are able to predict the result of the sum , although not all the lines are written .

* How to make predictions *
- If the last digit in the first row is greater than 1 , then subtract the last digit by 2 , and write the number 2 in front of the first digit . Example , volunteer to write 56743 then the predictions that you make is 256 741


- If the last digit in the first row is smaller than 2 , then subtract the last digit by 2 , subtract the second digit from behind by 1 , and write the number 2 in front of the first digit . Example , volunteer to write 56470 , then the prediction is 256 468 . If volunteers write 56 471 , then the prediction is 256 469 .Write a prediction result and insert it into an envelope .



         
3 . Ask anyone write another 5 digit number below the first row . Suppose the person writing 87 069 .


4 . Now , you would write the numbers in the third row . You should look at is the numbers in the second row . You should write down the numbers in the third row when per digit summed with the numbers in the second row of the result 9 ​​. Example , the second row the number 87 069 . Then in the third line you write 12930 .


5 . Ask someone else to write another five -digit number in the fourth row . For example , 97 438 people were writing .


6 . Say that you will write a 5 -digit number at the fifth ( last ) . The principle is the same , you should look at is the numbers in the fourth row . You should write down the numbers in the fifth row per digit when summed with the numbers in the fourth row result 9 ​​. Example , the second row the number 97 438 , then in the fifth line you write 02 561 .


7 . Ask another spectator count the fifth row sum . Have them write down the results , and open your prediction in the envelope . The result must be the same !


8 . At the end of the game you could say , " There are three possibilities that I could create to make this prediction . Possible first , I could count with very quickly , while the second is a possibility I could predict the future . Third possibility , I can very quickly calculate and predict the future ! "


See pictures for more details !

Tidak ada komentar:

Sumber: http://mahameruparabola.blogspot.com