Masalah kesehatan? Ke dokter dulu, bukan Wikipedia - Health problems? To the doctor first, not Wikipedia


Dokter
Tim peneliti menegaskan dokter sebagai sumber daya terbaik untuk masalah kesehatan.

Sebuah penelitian menyarankan agar orang tidak mengandalkan Wikipedia jika ingin mendapatkan informasi tentang kesehatan.
Sebanyak sembilan dari 10 informasi kesehatan di Wikipedia mengandung kesalahan dan harus diperlakukan dengan hati-hati.
Para ilmuwan di Amerika Serikat membandingkan informasi tentang kondisi penyakit jantung, kanker paru-paru, dan kencing manis di situs informasi itu dengan kajian dari sesama rekan mereka.
Kesimpulannya adalah sebagian besar tulisan di Wikipedia mengandung 'banyak kesalahan'.
Wikimedia UK -cabang Wikipedia di Inggris- menegaskan bahwa amat penting agar orang lebih dulu membahas masalah kesehatan dengan dokter mereka.

Paling populer keenam di AS

Situs ensiklopedia gratis tersebut memiliki 30 juta tulisan dalam 285 bahasa, yang bisa ditulis dan diedit oleh siapa saja.
Namun ada sejumlah sukarelawan yang merupakan profesional kesehatan yang memeriksa akurasinya, tegas Wikimedia UK.
Tim peneliti dari Wallace School of Osteopathic Medicine di North Carolina mengatakan wikipedia 'meningkatkan kekhawatiran' di kalangan para dokter karena merupakan situs yang paling populer keenam di Amerika Serikat.
Dr Robert Hasty, pimpinan peneliti, menegaskan bahwa 'sumber daya terbaik' bagi orang tentang kesehatan adalah dokter.
Sementara itu Stevie Benton dari Wikimedia UK mengatakan mereka menempuh sejumlah prakarsa untuk meningkatkan akurasi informasi, khususnya terkait kesehatan dan obat-obatan.
Mereka antara lain bekerja sama dengan lembaga amat Cancer Research UK untuk memeriksa semua tulisan yang terkait dengan kanker.

ENGLISH

The research team confirms the doctor as the best resource for health problems .
A study suggests that people do not rely on Wikipedia if you want to get information about health .
A total of nine of the 10 health information in Wikipedia contain errors and should be treated with caution .
Scientists in the United States comparing information about the condition of heart disease , lung cancer , and diabetes at the study site with information of their fellow colleagues .
The conclusion was that most of the writing in Wikipedia contained ' many mistakes ' .
Wikimedia UK - branches in the UK - Wikipedia confirms that very important for people to first discuss health issues with their doctor .The sixth most popular in the U.S.
The free encyclopedia site has 30 million articles in 285 languages ​​, which can be written and edited by anyone .
However there are a number of volunteers who are health professionals who examine its accuracy , Wikimedia UK firm .
The research team from Wallace School of Osteopathic Medicine in North Carolina said wikipedia ' raise concerns ' among doctors because it is the sixth most popular site in the United States .
Dr. Robert Hasty , lead researcher , asserted that ' best resource ' for the health of a doctor .
Meanwhile Stevie Benton of Wikimedia UK said they took a number of initiatives to improve the accuracy of the information , particularly related to health and medicine .
They include working with the agency so Cancer Research UK to check out all the posts related to cancer .
 

Tidak ada komentar:

Sumber: http://mahameruparabola.blogspot.com