Alzheimer bisa dicegah sepertiganya - Alzheimer's can be prevented third

14 Juli 2014
olahraga
Banyak bergerak dapat mencegah munculnya dementia pada sejumlah orang.

Satu dari tiga kasus penyakit Alzheimer di dunia bisa dicegah, demikian hasil penelitian Universitas Cambridge, Inggris.
Hal-hal yang paling meningkatkan risiko terkena penyakit ini adalah kurang bergerak, merokok, depresi dan tingkat pendidikan yang rendah.
Penelitian yang dilakukan sebelumnya pada tahun 2011 memperkirakan angkanya adalah satu dari dua kasus, tetapi kajian baru ini memasukkan berbagai faktor risiko yang tumpang-tindih.
Penelitian Alzheimer Inggris mengatakan umur masih tetap faktor risiko terbesar.
Lewat tulisan di The Lancet Neurology, tim dari Cambridge menganalisis data dari populasi untuk mengkaji tujuh faktor risiko penyakit Alzheimer, yaitu:

- Diabetes
- Tekanan darah tinggi usia pertengahan
- Kegemukan pada usia pertengahan
- Tidak bergerak secara fisik
- Depresi
- Merokok
- Rendah tingkat pendidikan

Tim peneliti menyimpulkan sepertiga kasus Alzheimer yang dikaitkan dengan faktor gaya hidup dapat direkayasa seperti kurang bergerak dan merokok.
Prof Carol Brayne dari Universitas Cambridge mengatakan, "Hanya dengan lebih banyak bergerak, misalnya, dapat mengurangi tingkat kegemukan, tekanan darah tinggi, diabetes, dan mencegah munculnya dementia pada sejumlah orang."

ENGLISH

Many moves can prevent the emergence of dementia in some people.

One of three cases of Alzheimer's disease in the world could be prevented, according to research at Cambridge University, England.

The things that most increases the risk of developing this disease is less mobile, smoking, depression and low levels of education.

Past research in 2011 estimated the figure is one of the two cases, but this new study incorporate various risk factors overlap.

Alzheimer's Research UK, said age remains the greatest risk factor.

Through writing in The Lancet Neurology, a team of Cambridge analyzed data from seven population to assess the risk factors for Alzheimer's disease, namely:



- Diabetes

- High blood pressure middle age

- Obesity in middle age

- Do not move physically

- Depression

- Smoking

- Low level of education



The research team concluded that one-third of Alzheimer's cases is associated with lifestyle factors such as lack of moves can be engineered and permitted.

Prof Carol Brayne of the University of Cambridge said, "Only with more moving, for example, can reduce levels of obesity, high blood pressure, diabetes, and prevent the emergence of dementia in some people."
 

Tidak ada komentar:

Sumber: http://mahameruparabola.blogspot.com